Mobil Tabrak Pengguna Skuter Listrik, 2 Tewas 4 Luka-Luka

 
ZAGS – Dua pengguna skuter listrik, Grabwheels, meninggal dunia usai ditabrak mobil di kawasan sekitar FX Sudirman, Senayan, Jakarta. Dua orang tersebut bernama Ammar (18) dan Wisnu (18). 

Dikutip dari laman Tirto.id, salah satu korban selamat, Fajar, pada Rabu (13/11/2019) mengatakan, peristiwa berawal dari enam orang yang menyewa tiga skuter listrik milik salah satu penyedia layanan transportasi, yakni Grab (Grabwheels), pada Minggu dini hari. 

Fajar menyebut, mobil secara tiba-tiba menabrak mereka. Ammar dan Wisnu langsung tak sadarkan diri selepas kejadian tersebut. Menurut keterangannya, Ammar dan Wisnu mengalami luka dalam berrupa pendarahan di bagian kepala serta luka lainnya. 

Kejadian ini juga diungkap oleh salah satu kakak korban melalui unggahannya di media sosial twitter. Cuitan akun @renimerdk, menceritakan kisah adiknya, Bagus, yang mengalami kecelakaan saat mengendarai Grabwheels, tanggal 10 dini hari. 

“Adek gue tanggal 10 dini hari kemarin, baru aja kecelakaan sama temen-temennya pas lagi naik grabwheels deket fx. Temennya meninggal 2, satu luka-luka, ditabrak mobil dari belakang. Yang gue heran itu berita gak ke up sama sekali padahal makan korban” tulisnya

Dalam cuitannya selanjutnya, ia menyebut seluruh keluarga korban akan menindaklanjuti kejadian tabrak lari tersebut.

“Sekarang keluarga korban, termasuk nyokap gue mau proses kasus ini biar ditindak lanjuti. Biar pelaku tanggung jawab, biar gak mentang-mentang duit banyak trus enak bebas gitu aja,” jelasnya 

Terakhir ia menjelaskan bahwa adiknya mengalamai luka-luka ringan sama seperti dengan dua teman yang lain. Ia menambahkan dalam penjalasannya, kalau adiknya sampai saat ini masih trauma dengan kejadian tersebut.



Sumber: Tirto.Id, twitter.com
Foto: sindonews.com
Editor: Zalita Alda Miarta

Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Arsip Blog

Recent Posts

Label